APLO Distribusikan Daging Meugang Untuk Wartawan dan LSM di Gayo Lues

0 0
Read Time:58 Second

Gayo Lues, LidikCyber.com | Aliansi Pers, LSM dan Ormas (APLO) Kabupaten Gayo Lues menyembelih dua ekor sapi pada hari meugang, yang merupakan tradisi penyembelihan hewan ternak menjelang puasa Ramadhan.
“Daging sapi ini akan kita bagikan ke seluruh wartawan, sebagian LSM dan Ormas yang bertugas di Kabupaten Gayo Lues” kata ketua APLO Malik Lingga, pada hari Minggu (11/4) di rumah potong hewan Aih Sepang, Kec. Blangkejeren.

Dijelaskannya, ini sudah menjadi tradisi di kalangan masyarakat Gayo Lues, khususnya keluarga besar wartawan dan LSM ikut melaksanakan meugang sebagai bentuk kebersamaan setiap menjelang Ramadhan.
“Acara meugang sangat penting selain mempererat tali silaturahmi, juga sebagai wujud perhatian Pemerintah Daerah kepada seluruh wartawan dan LSM Gayo Lues. Dan semoga tetap terlaksana setiap tahunmya” harap Malik Lingga sembari menjelaskan kedua hewan meugang tersebut, satu ekor dari pemberian diri pribadi Bupati Gayo Lues dan satu lagi berasal dari pemerintah daerah yang disampaikan melalui Diskominfo Gayo Lues.

“Baik Bupati maupun Diskominfo mempercayakan pembagiannya kepada APLO untuk dibagikan secara merata keseluruh jurnalis dan LSM yang terpantau di wilayah Gayo Lues” jelas Ketua APLO itu.
Bukan hanya itu, APLO juga membagikan daging untuk meugang tersebut kepada warga yang dianggap layak menjadi penerimanya. (Didi)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page