BKM Masjid Al Ikhlas Kelurahan Sidorejo Santuni Anak Yatim

0 0
Read Time:1 Minute, 9 Second
Lidikcyber,Labuhanbatu. – Dalam menyambut setahun progres pembangunan Masjid Al Ikhlas Kelurahan Sidorejo, Kecamatan Rantau Selatan Kabupaten Labuhanbatu, Ketua BKM Bripka Didik Irawan lakukan Syukuran dan Santunan anak yatim.

Kegiatan tersebut dilakukan di dalam Masjid Al ikhlas lantai 2, jalan lintas tanjung siram, Senin (31/01/2022), adapun acara tersebut di gelar setelah selesai sholat zhuhur.

Acara syukuran tersebut juga dihadiri Panitia Pembangunan Masjid Wak Emen, Tokoh masyarakat Zainuddin, Tokoh Agama Syaiful ,perwakilan dari Kelurahan serta anak-anak yatim dan pekerja bangunan.

Dalam sambutannya,Ketua BKM Bripka Didik Irawan mengatakan bahwa awal pembangunan Masjid Al ikhlas dimulai pada 22 Januari 2021 yang lalu, yang mana pada bulan ini sudah setahun proses pembangunan nya.

Bripka Didik Irawan juga berharap agar anak-anak yatim yang hadir dapat mendoakan agar pembangunan Masjid Al ikhlas lancar, dan panitia maupun pekerja diberikan selalu kesehatan. Tuturnya

“Saya sangat berharap anak-anak dapat mendoakan kita semua selalu sehat, agar pembangunannya lancar, supaya dapat kita gunakan menyambut bulan Ramadhan nanti untuk sholat tarawih dan tadarus.” Tutupnya

Dalam kesempatan Panitia Pembangunan Masjid Wak Emen, menyampaikan terimakasih kepada seluruh penyumbang, dari para pengendara roda 2 maupun roda 4, dan juga berterima kepada Kabag Ops Polres Labuhanbatu, atas sumbangan yang telah diberikan untuk Masjid Al ikhlas.

Kegiatan tersebut diakhiri dengan doa bersama dan pembagian santunan kepada anak-anak yatim, diwakili para tokoh masyarakat, dan juga ditutup dengan photo bersama anak-anak yatim. (IcL)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page