Vaksinasi tahap pertama dan kedua yang di gelar puskesmas sigambal bekerja sama dengan Babinkamtibnas Bripka Didik Irawan, Kelurahan Sidorejo di ikuti siswa-siswi MIS dan MTS.
Kali ini tim vaksinasi puskesmas sigambal dan Babinsa extra sabar menghadapi anak-anak didik yang tidak mau di vaksin,Bahkan salah seorang siswa dari Mts sempat lari dan sembunyi di musholla sekolah bahkan salah seorang siswa mis sampai menangis, Namun kegigihan dari Petugas vaksin dengan cara membujuk siswa tersebut sehingga siswa tidak lagi merasa takut dan mau untuk di vaksin.
Kepala puskesmas sigambal Hanisah Rambe menyampaikan”Vaksinasi yang di gelar puskesmas sigambal untuk pertama dan kedua untuk anak berjalan dengan lancar walaupun ada dari siswa Mts dan mis sampai menangis bahkan melarikandiri dan sembunyi berkat kegigihan petugas vaksin dan di bantu Babinkamtibnas akhirnya anak tersebut mau di vaksin”,ujar Kapus sigambal.
Hanisah rambe juga menambahkan,”Target vaksinasi pertama dan kedua di yayasan pendidikan islam Al -yusufiah untuk tigkat Mts sudah 80 persen sedangkan tingkat Mis mencapai 60 persen untuk hari ini kita targetkan untuk siswa Mts 80 orang sedangkan untuk tingkat Mis 300 orang”,Imbuhnya.
Di dalam suasana yang sama orangtua siswa tingkat Mis Devi memberikan tanggapan nya tentang vaksin pertama terhadap anak,Bahwa vaksin ini Untuk menjaga kesehatan anak saya dan mencegah timbulnya Virus corona terhadap anak saya,Dan harapan saya semoga kedepannya lebih baik,kesehatan anak saya lebih meningkat dan virus corona nya cepat hilang.Harap devi.(icL)