Polda Jawa Barat Gagalkan Satu Ton Narkotika Jenis Shabu Asal Iran

0 0
Read Time:2 Minute, 26 Second
Lidikcyber.com, Bandung – Polda Jawa Barat gagalkan sindikat narkoba jaringan internasional pemasok Narkotika jenis shabu ke indonesia asal Iran.Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda jawa barat (jabar) berhasil mengungkap sindikat narkoba internasional.Dalam pengungkapan dan penangkapan kasus narkotika jenis shabu dengan jumlah 66 dalam kotak tupperware dan dibungkus dalam karung. Lima (5) orang pelaku diduga kuat terlibat dalam Tindak Pidana Narkotika Jenis Sabu tersebut.Kelima pelaku diamankan dipantai mandasari,Kecamatan Perigi,Kabupaten Pangandaran,Propinsi Jawa Barat,Rabu (16/03/2022) pukul 14.00 wib.
Foto Mahmoud warga negara Iran

Para pelaku berinisial M,HH,AH,DH, dan NS seorang perempuan warga Kabupaten pangandaran.Dari hasil introgasi penyidik ke 5 pelaku memilik peran masing – masing.Pelaku M (25) merupakan warga negara Iran ,kuat dugaan sebagai penghubung antar sindikat.Pelaku DH (41) warga ciling,Kecamatan Perigi,Kabupaten pangandaran,berperan sebagai pengendali pergerakan narkotika yang dibawa.Sementara pelaku AH (39) Warga Dusun Kalensari,Desa Kondangjajar,Kecamatan Cijulang,Kabupaten Pangandaran berperan sebagai pengantar shabu.HH (39) warga Dusun Kelansari,Desa Kondangjajar,Kecamatan Cijulang,Kabupaten Pangandaran,berperan sebagai pengantar shabu.NS (27) perempuan Warga Kampung Gelompang,Desa Ciliang,Kecamatan Perigi,Kabupaten Pangandaran berperan sebagai membantu menyalurkan shabu dari perahu ke mobil.

Sebelumnya,Ditresnarkoba Polda Jabar sudah menerima informasi dari sumber terpercaya terkait Sindikat narkoba Jaringan Internasional.Sindikat asal Iran akan mengngirimkan narkotika shabu melalui jalur laut ke wilayah Perairan Pangandaran Jawa Barat yang akan di distribusikan ke Indonesia melalui perairan Internasional dengan metode transit Ship to ship (kapal ke kapal) diseputaran dekat dengan perairan Selatan Jawa Barat.

Foto perahu sea gipsy

Selanjudnya,Tim melakukan pengintaian di wilayah Pantai Selatan Jawa Barat dan sekitarnya.Sampai kemudian berhasil menyergap 5 orang pelaku dan Narkotika Jenis Sabu disembunyikan di dalam perahu diPantai Madasari Pangandaran yang sebelumnya diangkut dari sebuah kapal ikan tradisional yang berada di perairan Internasional.

“Informasi sudah diterima sebelumnya dari narasumber yang kita percaya terkait akan adanya narkotika shabu asal Iran tersebut.Narkotika shabu itu akan masuk melalui jalur laut wilayah pangandaran Jawa Barat”,kata Dirnarkoba Jabar Kombes Pol Johannes R Manalu didampingi Wadir AKBP Nuredy Irwansyah,Rabu (16/03/2022).

Kata johannes,”Setelah kita lakukan pengintain yang cukup lama barulah para pelaku kita sergap.Setelah narkotika tersebut diamankan total shabu seberat 1000 kilogram (1 ton) sebanyak 66 kemasan dalam tapperware dibungkus karung.Selain shabu juga turut kita amankan dari lokasi,satu buah perahu motor nelayan (sea gipsy) serta tiga unit kendaraan roda 4 berbagai merk dan satu unit truck roda 6.Sedangkan kelima pelaku saat ini sedang menjalani pemeriksaan intensif untuk mengungkap sindikat narkoba jaringan internasional yang lainnya “,tutup johannes.

Dalam pengungkapan sindikat tersebut Polda Jabar juga mengikut sertakan Kapolsek Cimerak,Anggota Denintel dam III/ slw Wil Pangandaran,Anggota tim Intel 062/TN Wil pangandaran,Anggota unit Intel kodim 0613/ciamis,Anggota unit 4 Intel polres Pangandaran serta Kades Masawah.(@R/hg)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page