Labuhanbatu – Lidikcyber.com
Bupati Labuhanbatu dr.H.Erik Adtrada Ritonga,MKM turut menghadiri peringatan Tahun Baru Islam I Muharram 1444 H/ 2022 M yang diselenggarakan oleh Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Labuhanbatu dan PCNU Kelurahan Sidorejo, Sabtu Malam (30/07/2022) kemarin di Yayasan Al-Yusufiyah, Kebun Sayur, Kecamatan Rantau Selatan.
Saat memberikan sambutan, Bupati Erik Adtrada mengajak seluruh lapisan masyarakat Labuhanbatu untuk memperbaiki Akhlak dan Iman kepada Allah SWT dari tahun-tahun sebelumnya tepat di peringatan I Muharram 1444 H.
“Mari kita manfaatkan umur kita yang tersisa, pada tahun ini untuk meningkatkan akhlak dan iman kita kepada Allah SWT, jangan kita terbuai dengan kesenangan yang bisa membuat kita lalai,” ajaknya.
Dikesempatan itu juga, Bupati berharap bagi seluruh masyarakat dan alim ulama untuk terus mendukung dan memberikan doa agar Kabupaten Labuhanbatu dapat lebih baik ke tahun-tahun yang akan datang.
“Mohon dukungan, doa dan arahan serta bimbingan kepada kami untuk membawa Labuhanbatu ke arah yang jauh lebih baik lagi ke tahun berikutnya,” harap Bupati.
Ditempat yang sama, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Labuhanbatu Dr.H.Abdul Hamid Zaid bercerita mengenai Hijrah. Dia mengatakan, Hijrah adalah suatu perpindahan yang sulit dan penuh tantangan, hijrah adalah suatu momentum keberhasilan Rasulullah memimpin umat Islam dalam waktu yang singkat.
Dia menambahkan, dari situ dapat diambil hikmah, bahwa untuk suatu perubahan yang baik seperti harapan Bupati Labuhanbatu untuk perubahan Iman dan Akhlak memerlukan perjuangan yang besar. Sebab, harus meninggalkan kesenangan yang membuat kita lalai.
Turut hadir mendampingi Bupati Labuhanbatu, Wakil Bupati Hj.Ellya Rosa Siregar,S.Pd.MM, Ketua TP-PKK dr.Hj.Maya Hasmita,SP.OG.MKM, Asisten I Drs.Sarimpunan Ritonga,M.Pd, Kajari Labuhanbatu Jefri Penangin Makapedua,SH, Camat Rantau Selatan Azhar Rambe, perwakilan Kapolres Labuhanbatu, perwakilan Dandim 0209/LB, perwakilan Kemenag Labuhanbatu dan tamu undangan lainnya. (IcL)