Lidikcyber.com,Tanjung Balai Asahan – TNI AL Lanal TBA kembali berhasil menggagalkan penyeludupan narkotika jenis shabu dan extasy dari tangan jaringan narkoba internasional.
konferensi pers bertempat dalam Mako Lanal TBA Jalan Sei Berombang, Kecamatan Tanjung Balai,Kabupaten Asahan.Terlihat 29 kemasan narkotika jenis shabu dan 12 kemasan extasy dipaparkan dihadapan awak media yang hadir, Rabu (22/06/2022).
Personil TNI AL Lanal TBA mendapat apresiasi dari Pangkoarmada I Laksamada Muda TNI AL Arsyad Abdullah atas keberhasilan tersebut.Secara estimasi, narkotika yang diamankan dengan berat keseluruhan 29 kg jenis shabu 1kg dalam 1 kemasan dan 60.000 butir pil extasy dari 12 kemasan plastik bening.Total berat keseluruhan mencapai 20,171 kilogram.
Berdasarkan informasi yang akurat diterima personil tim F1QR Lanal TBA, akan ada masuk narkotika melalui jalur Sungai Bagan Asahan, Senin (20/06/2022) pukul 06.55 wib dengan titik kordinat 3°03’06 N 99°52’56 E. Tim F1QR melakukan pengawasan dilokasi yang dimaksud dengan menggunakan Kapal Patkamla SSG 1-1-47.Dilokasi titik kordinat personil mencurigai 1 perahu jenis kaluk ( nelayan tradisional ) dengan 2 orang nelayan sesuai informasi yang didapatkan.
Setelah dilakukan pemeriksaan, personil Lanal TBA menemukan 29 kemasan dan 9 kemasan merah muda serta 2 kemasan putih 1 kemasan biru didalam Fiber tempat ikan warna orage tersusun dengan rapi.
“Setelah dipastikan semua adalah narkotika,kedua pelaku nelayan tersebut lalu diamankan dan barang bukti ke Mako Lanal Tanjung Balai Asahan.Dua pelaku nelayan tersebut berinisial S (44) merupakam warga Sungai merbau dan RS (40) juga merupakan warga yang sama”,kata Pangkoarmada I
Selain narkotika dan pelaku juga turut diamankan 1 buah perahu nelayan, 1 buah fiber ikan warna orage, 1 unit hp merk nokia dan lainnya.Setelah dilakukan pengujian oleh BNNP Sumut dengan menggunakan alat Trunarc,dinyatakan keseluruhan barang haram tersebut positif narkotika mengandung Amphetamine.
“saya mengafresiasi kinerja personil tim F1QR Lanal TBA atas prestasi penindakan dan penyeludupan Narkotika ini.TNI AL senantiasa mendukung penuh upaya pemerintah dalam memerangi dan memberantas peredaran narkotika, dimana hal tersebut sesuai perintah dan intruksi Kasal sebagai bentuk keseriusan TNI AL dalam rangka pemberantasan peredaran narkotika di indonesia.Kerja cepat, kerja hebat berantas narkotika di indonesia.speed up, Never let up, War on drugs”,tutup Pangkoarmada I.
Konferensi pers turut dihadiri, Danlantamal I Belawan Laksamana Pertama Johanes Djanerko Wibowo, Letkol Laut (P) Aan Prana Tuah Sebayang SE DWC, Kapolres Tanjung Balai AKBP Triyadi SH,SIK, Kapolres Asahan AKBP Putu Yudha Prawira, mewakili BNNP Sumut, Dandim 02/08 dan ketua Kejaksaan Negeri Tanjung Balai.(@R/tim red)